Senin, 13 Juni 2022

Doa Agar Jodohmu Disegerakan



Membaca do’a yang diajarkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasalam kepada Aisyah radhiyallahu ‘anha.

Allaahumma innii as aluka minal khoiri kullihi ‘aa jilihi wa akhilihi maa ‘alimtu minhu wamaa lam a’lam wa a’uu dzubika minasysyarri kullihi ‘aa jilihi wa akhilihi maa ‘alimtu minhu wamaa lam a’lam

“Ya Allah, aku memohon kepada-Mu seluruh kebaikan, yang disegerakan (di dunia) maupun yang diakhirkan (di akhirat), yang saya ketahui maupun yang tidak saya ketahui. Dan aku berlindung kepada-Mu dari seluruh keburukan, yang disegerakan (di dunia) maupun yang diakhirkan (di akhirat), yang saya ketahui maupun yang tidak saya ketahui.” (HR. Ahmad no. 25019, Ibnu Majah no. 3846, Ibnu Abi Syaibah no. 29345, Ibnu Hibban no. 869, Abu Ya’la no. 4473 dan Ath-Thahawi dalam Syarh Musykil Al-Atsar no. 6026. Hadits shahih)

Kebaikan yang disegerakan di dunia dalam hadits Aisyah radhiyallahu ‘anha di atas sudah mencakup istri yang shalihah dan suami yang shalih bagi orang yang telah menikah, juga mencakup calon istri yang shalihah dan calon suami yang shalih bagi orang yang belum menikah.

Keburukan yang disegerakan di dunia dalam hadits Aisyah radhiyallahu ‘anha di atas sudah mencakup istri yang buruk dan suami yang buruk (baik dari segi ilmu agama, akhlak, harta, nasab maupun fisik) bagi orang yang telah menikah, juga mencakup calon istri yang buruk dan calon suami yang buruk (baik dari segi ilmu agama, akhlak, harta, nasab maupun fisik) bagi orang yang belum menikah. 

Satu do’a dari Al-Qur’an dan satu do’a dari hadits di atas sebenarnya sudah mencukupi kebutuhan orang-orang yang menginginkan pasangan hidup yang bisa menemaninya dalam menggapai kebahagian dunia dan akhirat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar